
Outfit Kasual dengan Sentuhan Elegan ala Gonegani
Ada kalanya kita lagi mager dan cuman ingin tampil kasual tapi bisa tetap kelihatan rapi dan elegan.
Nah, gaya kasual elegan ini jadi solusi pas buat kamu yang ingin tampil effortless tanpa perlu usaha berlebih.
Kuncinya ada pada potongan outfit yang simpel, warna lembut, dan bahan yang nyaman. Hasilnya akhirnya tetap terlihat chic tanpa ribet mix & match.
Sekarang, tren outfit kasual bukan cuma soal kenyamanan. Tapi juga bagaimana kamu bisa tampil gaya tanpa harus terlihat berlebihan.
Gaya ini cocok untuk semua suasana, dari ngopi santai di sore hari, kerja fleksibel di co-working space, sampai weekend date bareng teman.
Kuncinya ada pada potongan rapi, warna lembut, dan detail sederhana tapi berkarakter.
Tampilan yang terlihat effortless, tapi tetap memancarkan kesan anggun dan elegan.
Yuk, intip beberapa inspirasi outfit kasual elegan yang bisa kamu tiru dari koleksi Gonegani berikut ini!
Inspirasi Outfit Kasual Elegan ala Gonegani
1. Itzy T-shirt + Hames Pants
Gaya kasual nggak selalu berarti polos dan membosankan. Kamu bisa padukan Itzy T-shirt dengan Hames Pants untuk tampilan santai yang tetap chic.
Detail ruffle pada Itzy T-shirt memberi sentuhan feminin yang manis, sementara bahan cotton stretch-nya bikin kamu bebas bergerak seharian.
Dipadukan dengan Hames Pants yang berpotongan rapi dan modern, look ini menciptakan kesan effortless elegan yang cocok banget untuk jadi outfit kasual buat hangout, kerja hybrid, atau sekadar ngopi sore bareng teman.
2. Polo Cable + Barrel Pants Jeans
Tampilan klasik tapi tetap kekinian bisa kamu dapat dari kombinasi Polo Cable Sweater dan Barrel Pants Jeans.
Tekstur kabel knit pada sweater memberi dimensi yang menarik dan berkelas, sementara Barrel Pants Jeans dengan potongan lebar memberi keseimbangan antara gaya dan kenyamanan.
Paduan ini cocok buat kamu yang ingin tampil santai tapi tetap terlihat rapi dan stylish. Untuk acara weekend lunch atau jalan santai ke mall ini pas banget sih!
3. Rayu Cardy + Gaia Pants
Untuk tampilan kasual yang sedikit lebih polished, coba Rayu Cardy dipadukan dengan Gaia Pants.
Cardy yang ringan dan lembut ini memberi nuansa santai tapi tetap rapi, sementara Gaia Pants dengan bahan jatuh dan siluet elegan bikin tampilan terlihat effortless classy.
Look ini cocok dipakai untuk ke kantor di hari santai, brunch, atau bahkan meeting kasual. Simpel, nyaman, tapi tetap berkelas.
Nah, itulah tadi beberapa outfit kasual dengan sentuhan elegan ala Gonegani yang bisa jadi rekomendasi gaya sehari-hari.
Gaya kasual elegan selalu punya tempat tersendiri di setiap momen.
Nggak perlu tampil berlebihan untuk terlihat menawan, cukup dengan potongan rapi, warna lembut, dan bahan berkualitas, kamu sudah bisa memancarkan kesan effortless yang berkelas.
Yuk temukan inspirasi gaya outfit lainnya di Gonegani.id

