
Panduan Memilih Atasan yang Cocok dengan Celana Lebar
Celana lebar jadi salah satu fashion item yang saat ini sedang disukai banyak orang.
Selain nyaman dan ringan untuk digunakan sehari-hari, celana berpotongan lebar juga cocok untuk bisa dipakai ke berbagai aktivitas.
Dari ngantor, hangout, atau sekedar jalan-jalan santai namun tetap ingin terlihat rapi.
Di balik nyamannya celana lebar, banyak orang masih sering bingung soal mix & match saat memilih atasan yang tepat untuk celana berpotongan lebar.
Salah pilih atasan, tubuh bisa jadi terlihat “tenggelam” atau terlalu bulky. Padahal, dengan padu padan yang tepat, celana lebar justru bisa membuat tampilan terlihat lebih rapi, jenjang, dan proporsional.
Saat bawahan sudah longgar, atasan sebaiknya lebih terkontrol. Ini penting untuk menjaga tampilan tetap ringan dan tidak terlihat berat di satu sisi.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah panjang atasan, potongan, dan jatuh bahannya.
Pilihan atasan yang tepat akan membantu membentuk siluet tubuh secara visual.
Tujuannya bukan untuk mengubah bentuk tubuh, tapi membuat proporsi terlihat lebih seimbang, rapi, dan nyaman dipandang.
Nah, berikut ini ada beberapa panduan memilih atasan yang cocok buat dipakai bersama celana lebar. Yuk simak!
Pilihan Atasan yang Cocok Dipadukan dengan Celana Lebar
Atasan Fit atau Semi-Fit
Atasan dengan potongan fit atau semi-fit adalah pasangan paling aman untuk celana lebar.
Potongan ini membantu menyeimbangkan volume bawahan dan memberi definisi di bagian atas tubuh.
Tampilan jadi terlihat clean dan terstruktur, cocok untuk aktivitas sehari-hari maupun ke kantor.
Misalnya, celana lebar seperti Hames Pants akan terlihat lebih proporsional saat dipadukan dengan t-shirt atau atasan yang mengikuti bentuk tubuh.
Kombinasi ini sederhana, tapi hasilnya rapi dan effortless.
Atasan Pendek atau Pas di Pinggul
Panjang atasan punya peran besar dalam menciptakan proporsi tubuh.
Atasan yang terlalu panjang bisa “memotong” siluet dan membuat kaki terlihat lebih pendek.
Panjang idealnya adalah atasan yang pas di pinggang atau sedikit di bawah pinggang.
Atasan crop seperti Nuona Crop Sweater bisa jadi pilihan menarik. Potongannya membantu menaikkan garis pinggang secara visual, sehingga tubuh terlihat lebih seimbang.
Dipadukan dengan celana lebar seperti Nari Ruffle Cullote yang ringan dan flowy, tampilan akan terasa feminin, santai, dan tetap rapi.
Cocok dipakai untuk hangout, brunch, atau aktivitas santai yang butuh outfit nyaman tapi tetap niat.
Atasan yang Bisa di-Tuck In atau Semi-Tuck
Trik tuck in selalu jadi andalan saat memakai celana lebar. Dengan memasukkan atasan, garis pinggang jadi lebih jelas dan kaki terlihat lebih panjang.
Kalau ingin tampilan yang lebih santai, semi-tuck juga bisa jadi opsi yang bikin tampilan tetap rapi tanpa terlihat terlalu formal.
Atasan seperti Polo Sweater contohnya, cocok untuk styling karena potongannya rapi tapi tetap santai.
Dipadukan dengan bawahan berpotongan clean dan lebar, tampilan jadi seimbang dan mudah dipakai ke berbagai suasana.
Satu celana lebar sebenarnya bisa dipakai ke banyak suasana, kuncinya ada di atasan dan cara styling-nya.
Nah, itulah tadi sedikit panduan memilih atasan yang cocok dipadukan dengan celana berpotongan lebar.
Dengan potongan yang pas dan styling sederhana, celana lebar justru bisa jadi item andalan untuk berbagai aktivitas.
Kalau kamu suka gaya yang clean, nyaman, dan mudah dipadukan, kamu bisa eksplor koleksi atasan dan bawahan Gonegani yang dirancang dengan potongan rapi dan siluet seimbang untuk tampilan sehari-hari yang nyaman.
Cek koleksi lengkapnya di Gonegani sekarang!

