Skip to content

Cart

Your cart is empty

Article: Tips Styling Hijab Saat Cuaca Panas Biar Tetap Nyaman

Tips Styling Hijab Saat Cuaca Panas Biar Tetap Nyaman

Tips Styling Hijab Saat Cuaca Panas Biar Tetap Nyaman

Cuaca panas sering kali jadi tantangan tersendiri buat kamu yang berhijab. Baru keluar rumah sebentar, langsung terasa gerah. 

Mulai dari hijab yang gampang lembab, inner mulai terasa panas, dan kadang gaya yang sudah disusun rapi dari rumah jadi cepat berantakan.   

Padahal, kita tetap ingin terlihat on-point sepanjang hari tanpa merasa tidak nyaman.

Sebenarnya ada banyak trik styling yang bisa membuat hijab tetap adem dan effortless meski cuaca sedang terik.

Mulai dari pemilihan bahan hijab yang tepat, teknik lilit yang pas, serta kombinasi warna yang tepat. 

Biar lebih jelas, yuk kita bahas satu persatu! 

Tips Styling Hijab Biar Tetap Nyaman Seharian 

Hijab yang nyaman itu kuncinya ada di dua hal: bahan yang breathable dan teknik styling yang tidak berlebihan. 

Dengan menggabungkan keduanya, kamu bisa beraktivitas sepanjang hari tanpa harus bolak-balik merapikan hijab atau merasa pengap. 

Berikut beberapa tips yang bisa langsung kamu coba:

Pilih Bahan Hijab yang Adem dan Breathable

Bahan hijab adalah faktor paling penting saat cuaca panas. Pilih bahan yang ringan, tidak mudah membuat area kepala lembab, dan punya sirkulasi udara yang baik. 

Kamu bisa pilih bahan seperti Cerutty yang teksturnya halus, jatuh, dan punya feel yang adem. 

Cocok untuk tampilan clean yang tidak mudah kusut. 

Rekomendasi produk dari Gonegani, kamu bisa pilih Mega Inner Shawl yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi, tidak mudah kusut, dan menyerap keringat. 

Dijamin bikin kamu nyaman seharian meskipun cuaca lagi panas. 

Gunakan Warna Cerah atau Soft Tone

Saat cuaca panas, warna gelap akan menyerap panas lebih banyak. Itulah kenapa beralih ke warna-warna cerah atau soft tone bisa membantu tubuh terasa lebih adem.

Kamu bisa pilih warna-warna kayak Beige, Ivory, soft pink, atau Grey Mist. 

Warna-warna ini tidak hanya memberikan efek adem, tetapi juga tampil lebih clean dan modern. 

Cocok untuk kamu yang suka look sehari-hari yang simple tapi tetap elegan.

Teknik Styling yang Anti-Gerah Tapi Tidak Ketat

Saat cuaca lagi panas, hindari gaya hijab yang terlalu dililit-lilit atau berlapis-lapis. Selain terasa berat, styling yang terlalu ketat bisa membuat area leher semakin gerah.

Kamu bisa pilih teknik styling yang simpel dan loose. Cukup satu lilitan ringan dan biarkan sedikit ruang udara di sekitar wajah dan leher. 

Gunakan 1-2 jarum kecil aja untuk menjaga hijab tetap rapi tanpa menekan terlalu kuat dan biarkan bagian bawah hijab sedikit flowy biar sirkulasi udara tetap baik. 

Dengan teknik ini, hijab tetap anti-gerak tanpa membuatmu merasa “tercekik”.

Pilih Inner yang Tipis dan Menyerap Keringat

Inner hijab sering jadi penyebab rasa gerah paling cepat muncul. Saat cuaca panas, ganti inner tebalmu dengan bahan yang lebih ringan dan breathable.

Kamu bisa pilih Mega Inner Square, kombinasi sempurna antara kerudung dan inner yang nyaman. 

Bahannya nggak mudah kusut dan menyerap keringat. Cocok banget untuk jadi outfit hijab sehari-hari buat ke kantor, kuliah, atau hangout.  

Nah, itulah tadi beberapa tips styling hijab yang bisa kamu coba biar tetap nyaman seharian saat cuaca panas. 

Ingat, hijab yang nyaman akan membantu menjaga mood kamu seharian.

Untuk kamu yang mengutamakan kenyamanan sekaligus tampilan yang clean, modern, dan effortless, kamu bisa pilih koleksi hijab dari Gonegani. 

Bahan-bahannya ringan, breathable, dan jatuhnya cantik. Pas untuk cuaca panas maupun aktivitas harian.

Yuk cek koleksi hijab lengkap lainnya di Gonegani.id sekarang! 

Baca juga artikel lainnya: Variasi Stle Hijab Segi Empat Biar Gak Bosan

Tips Biar Hijab Kamu Selalu Rapi dan On Point 

Style Hijab yang Sesuai dengan Bentuk Wajah 

5 Outfit Hijab ke Kantor, Tampil Elegan Setiap Hari

Read more

Style Hijab yang Sesuai dengan Bentuk Wajah

Style Hijab yang Sesuai dengan Bentuk Wajah

Pernah nggak sih kamu merasa wajah terlihat beda banget hanya karena ganti gaya hijab? Kadang wajah jadi terlihat lebih bulat, lebih panjang, atau bahkan seperti “hilang” bentuknya.  Padahal sebena...

Read more
Gonegani End Year Sale 2025: Saatnya Belanja Langsung & Rayakan Momen Akhir Tahun Bersama

Gonegani End Year Sale 2025: Saatnya Belanja Langsung & Rayakan Momen Akhir Tahun Bersama

Akhir tahun selalu membawa suasana yang berbeda. Ini saatnya jadi waktu untuk berhenti sebentar, melihat kembali pencapaian diri, dan memberi hadiah kecil yang bikin hati lebih ringan. Di momen ist...

Read more